Toko Batik Indonesia - Ebatik Grosir Trusmi Cirebon Indonesia

Monday, August 18, 2014

Batik Trusmi Gairah Baru Pariwisata Cirebon

Batik Trusmi - Dulu jika anda berwisata ke kota Cirebon setelah itu anda pulang ke rumah, kerabat di rumah pasti mempertanyakan “mana nih nasi jamblangnya?” atau “beli terasi atau udang khas Cirebon tidak ? ”. Ya karena memang icon kota Cirebon adalah udang dan yang khas di Cirebon adalah nasi jamblang. Tak sedikit memang orang yang melancong ke kota Cirebon, mereka hanya ingin mencicipi kuliner khas tersebut. Di Cirebon memang tidak sedikit rumah produksi yang membuat produk dari bahan olahan udang. Namun beberapa tahun terakhir ini, batik trusmi mampu bertengger sejajar dengan oleh-oleh khas Cirebon lainnya.
Batik trusmi memang sudah di kenal sejak ratusan tahun yang lalu, tepatnya sejak abad ke 14. Namun seiring berjalannya waktu, batik baru di kenal luas beberapa tahun terakhir ini, tepatnya ketika ada perebutan hak dengan negara tetangga. Sebelum di kenalnya batik ke seluruh Indonesia, banyak pengusaha batik yang jauh dari kata sejahtera, bahkan tak sedikit yang gulung tikar. Nah setelah batik di kenal luas di seluruh Indonesia, bahkan dunia pengusaha batik mulai bermunculan. Memang itu menjadi angin segar bagi para pengusaha batik, di tengah itu permintaan batik melonjak tajam.
Dalam perkembangannya di Indonesia, setiap daerah mempunyai batik yang berciri khas sendiri. Tetapi ada beberapa daerah yang produk batiknya lebih di unggulkan, batik trusmi salah satunya. Bahkan batik trusmi mampu menjadi ikon batik dalam koleksi kain nasional. Hal itu memang tak lepas dari motifnya yang eksotis khas dari kota Cirebon. Salah satunya adalah motif mega mendung, atau motif keratonan. Bahkan motif ini telah di akui oleh dunia, dan tak jarang pula kain motif ini di gunakan oleh designer nasional maupun internasional.
Bukti dari batik trusmi gairah baru pariwisata Cirebon adalah, bisa di lihat dari lonjakan pengunjung yang begitu pesat ketika hari-hari libur. Itu berarti, batik asal Cirebon memang menjadi tujuan utama para pemburu oleh-oleh. Hal itu menjadi warna baru nan segar untuk menambah jumlah pariwisata kota Cirebon.

No comments:

Post a Comment